Secara Psikologis,hal ini sangat ilmiah.
Asal kamu tahu,bahkan badan intelijen setaraf FBI pun memakai ahli pembaca tulisan tangan untuk mengetahui bagaimana kepribadian dan karakter pelakukejahatan melalui tulisan tangannya. Dengan begitu,mereka bisa menghadapi orang-orang ini sesuai karakternya.
Atau mungkin kamu penasaran dengan seseorang(cowok/cewek incaran)?
Berikan salembarkertas danpensil , lalu mintalah dia menulis sesuatu. Temukan bagaimana sebenarnya kepribadian temanmu itu?
Langkah pertama
"minta dia menulis kalimat ini"
Hidup yang penuh cinta itu sangat indah.

Langkah kedua
''mulailah meneliti"

Aturan no.1
Jika tulisannya mereng ke kiri
Ini menandakan bahwa dia mampu mengontrol emosianya dengan baik.

Aturan no.2
Jika tulisannya mereng ke kanan
Ini menandakan dia adalah orang yang mudah bergaul,ramah,ekspresif,dan emosional. Bisa juga dia termasuk orang yang mudah merasa sedih ,mudah marah,dan juga mudah merasa senang.

Aturan no.3
Jika tulisannya ke atas-ke bawah
Ini pertanda dia adalah orang yang cenderungmelakukan atau memutuskan sesuatu dengan kepalanya. bukan hatinya.dia berpikir rasional dan logis.

Aturan no.4
Jika tulisannya miring lebih dari satu arah
Ini pertanda diaorang yang cepat beradaptasi.dalam pekerjaan dan percintaan,dia selalu siap menghadapi segala sesuatu.

Aturan no.5
Jika tulisannya tidak tentu atau miring kebarbagai arah
Ini tandanya dia orang yang sulit beradaptasi,tidak fleksibel dan kaku.

Aturan no.6
Jika tulisannya menekan kuat(kamu bisa melihatnya dengan membalik kertas)
Ini menndakan dia seorang yang hidupnya penuh kekhawatiran dan stress.

Aturan no.7
Jika tulisannya tidak menekan tapi cukup jelas
Ini tandanya dia mampu menghadapi tekanan tanpa stress.

Aturan no.8
Jika tekanan tulisannya ringan
In tandanya dia memiliki karakter yang memandang hidup ini jauh ke depan.

Aturan no.9
Jika tulisannya tipis
Ini menanndakan dia orang ayng rendah hati,walaupun dia mempunyai kelebihan yang bisa dibanggakan. Kemungkinan besar dia termasuk orang yang cerdas.

Aturan no.10
Jika tulisannya kecil-kecil
Ini adalah tipe tulisan milik orang-orang yang cenderung pendiam.Sangat memperhatikan hal-hal detail. mampu berkonsentrasi dengan baik,dan mudah mengintrospeksi dirinya sendiri.

Aturan no.11
Jika tulisannya besar-besar
Ini menandakan dia adalah tipe karakter yang percaya diri dan mudah bergaul.

Aturan no.12
Jika tulisannya gemuk-gemuk
Ini menandakan dia seorang yang teatrikal,penuh gaya,banyak bicara,dan selalu ingin jadi pusat perhatian dimanapun dia berada.

Aturan no.13
Jika tulisannya lebar-lebar(berbentuk kotak-kotak)
Ini menandakan dia seorang yang terbuka dan ramah.

Aturan no.14
Jika tulisannya tajam-tajam
Ini menandakan dia seorang yang pada saat tertentu bisa menjadi pemalu dan penyendiri. Tetapi dia juga sangat disiplin terhadap dirinya sendiri.

Aturan no.15
Jika tulisannya tidak saling bersentuhan
Ini menandakan dia seorang yang impulsif,emosional,artistik,dan lebih senang berpikir bebas walau terkadanbg tidak praktis.

Aturan no.16
Jika beberapa huruf tulisannya bersentuhannya bersentuhan
Ini menandakan dia orang yang mampu menggabungkan logika dengan intuisi.

Aturan no.17
Jika tulisannya saling bersambung
Ini adalah tulisan seseorang yang sangat berhati-hati terhadap segala hal. Terlebih pada hal-hal yang bisa membahayakan dirinya.

Aturan no.18
Jika tulisannya diawali dengan lengkungan mencolok
Ini adalah seorang yang berpikir konvensional dan tipe karakternya selalu mematuhi perturan.

Aturan no.19
Jika tulisannya diawali dengan garis tegas
Ini adalah tulisan seseorang yang berkarakter keras. Tidak suka diatur apalagi diberi tahu apa yang harus dilakukannya.

Aturan no.20
Jika tulisannya diakhiri dengan garis tegas melintang
Ini adalah tulisannya seseorang yang sangat berhati-hati.

Aturan no.21
Jika tulisannya diakhiri dengan lengkungan ke atas
Ini menandakan dia adalah seorang yang ingin menunjukkan kebebasannya.

Aturan no.22
Jika tulisannya terlihat sangat sempurna
Ini adalah tulisan seseorang yang mudah berkomunikasi dan senang menginformasikan suatu hal kepada orang lain.

Aturan no.23
Jika tulisannya berantakan dan sulit ditebak
Orang dengan tulisan seperti ini mempunyai karakter yang penuh rahasia. Misterius,tidak mudah ditebak,dan lebih suka menyimpan pikirannya untuk diri sendiri.

Aturan no.24
Jika tulisannya tidak dapat dibaca
Orang ini kemungkinan terlalu bodoh atau terlalu jenius.

SELAMAT MENCOBA...